Bahan-bahan Kue Cincin Gula Merah Khas Betawi :
- Secukupnya minyak goreng untuk menggoreng
- Tepung ketan 600 gram
- Tepung beras 150 gram
- Garam 1 sendok teh
- Kelapa Setengah tua 1 butir
- Gula merah 250 gram
- Gula pasir 100 gram
- Air 600 mili liter
Cara Membuat Kue Cincin Gula Merah Khas Betawi :
- Pertama-tama parut kelapa dengan parut memanjang , sisihkan .
- Masukkan tepung ketan , tepung beras , kelapa parut dan garam dalam satu wadah . lalu tuangkan air kedalam adonan , aduk rata hingga adonan kalis dan adonan dapat dibentuk .
- Selanjutnya ambil satu sendok makan adonan dan bentuk adanan menjadi bulat , lalu bolongi tengahnya seperti bentuk donat dengan jari aau sumpit .
- Kemudian panaskan minyak lalu goreng adonan kue cincin sampai berubah warna menjadi kuning kecoklatan . Setelah matang , angkat lalu tiriskan . Lalukan terus hingga adonan habis .
- Setelah itu panaskan gula pasir , gula merah dan air sampai semua bahan tercampur rata dan mengental .
- Terakhir masukkan kue cincin kedalam larutan gula , lalu aduk dengan cepat dan segera angkat jika larutan gula sudah cukup melumuri kue cincin .
- Sajikan dipising saji lalu hidangkan .
Sumber : harianresep.blogspot.com
0 Response to "Resep dan Cara Membuat Kue Cincin Gula Merah Khas Betawi"
Posting Komentar