BAHAN :
125 gr tepung beras
125 gr tepung ketan
250 gr kelapa parut kasar
150 gr gula pasir
1/2 sdt garam
6 sdm air
Pewarna merah makanan
CARA MEMBUAT :
1. Aduk tepung beras, tepung ketan, gula, garam dan kelapa, lalu masukkan air. Aduk hingga tepung berbutir-butir.
2. Bagi adonan menjadi 2 bagian. Satu bagian diberi warna merah, bagian lainnya dibiarkan putih.
3. Olesi cetakan/loyang persegi ukuran 15 x 15 cm dengan minyak, tuang adonan putih ke dalamnya. Ratakan permukaannya, lalu tambahkan adonan merah. Kukus sampai matang.
Untuk : 15 potong
Selamat Mencoba.
0 Response to "Resep dan Cara Membuat Kue Awug - Awug"
Posting Komentar